MAKALAH
PENG. ANIMASI & DESAIN GRAFIS
Kelas
: 3KA12
Anggota
Kelompok :
- Farhan Maulana (12116652)
- Farhan Fayenda (12116648)
- Farhan Hanafi (12116650)
- I Gede Mahendra (13116332)
- Firhan Kamil (12116870)
- Handhika Prameswara (13116178)
FAKULTAS ILMU KOMPUTER DAN TEKNOLOGI
INFORMASI
JURUSAN SISTEM INFORMASI
UNIVERSITAS GUNADARMA
2018/2019
KATA
PENGANTAR
Segala
puji bagi Tuhan Yang Maha Esa yang telah menolong hamba-Nya menyelesaikan
makalah ini dengan penuh kemudahan. Berkat pertolongan-Nya kami mampu
menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya. Makalah ini disusun untuk memenuhi
tugas dalam mata kuliah Pengantar Animasi & Desain Grafis, yang kami
sajikan berdasarkan pengamatan dari berbagai sumber. Makalah ini kami susun
penuh dengan teliti untuk mempersiapkan makalah ini dengan baik. Kami juga
mendapati beberapa rintangan ketika membuat makalah ini, namun dengan penuh
kesabaran dan terutama pertolongan dari Tuhan YME akhirnya makalah ini dapat
terselesaikan.
Semoga
makalah ini dapat memberikan wawasan yang lebih luas kepada pembaca. Walaupun
makalah ini memiliki kelebihan dan kekurangan. Kami mohon untuk saran dan
kritiknya untuk pengembangan makalah yang lebih baik di masa depan.
Terima kasih.
Tim Penyusun
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Animasi adalah
gambar bergerak yang berasal dari kumpulan berbagai objek yang disusun secara
khusus sehingga bergerak sesuai alur yang sudah ditentukan pada setiap hitungan
waktu. Objek yang dimaksud adalah gambar manusia, tulisan teks, gambar
hewan, gambar tumbuhan, gedung, dan lain sebagainya.
Ada juga beberapa
orang yang mendefinisikan animasi sebagai hasil pengolahan gambar tangan
menjadi gambar bergerak yang terkomputerisasi. Dulunya proses membuat konten
animasi memerlukan gambar tangan yang dibuat hingga berlembar-lembar. Namun,
dengan kemajuan di bidang teknologi komputer animasi tidak lagi dibuat diatas
kertas melainkan langsung di komputer.
Istilah animasi
bukan hal asing lagi bagi Kita, terutama anak-anak. Ini karena konten animasi
biasanya Kita temukan pada jenis film-film tokoh kartun atau anime.
Para pembuat konten
animasi disebut dengan animator. Saat ini ada banyak perusahaan sukses di bidang
pembuatan film animasi, diantaranya seperti Walt Disney, Pixar, DreamWorks,
lain-lain. Dalam artikel ini akan dibahas secara lengkap tentang pengertian
animasi, prinsip, dan jenis animasi.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang
telah dipaparkan diatas maka dapat dirumuskan permasalahannya yaitu mengharapkan
dengan dibuatnya animasi bergerak ini dapat memberikan manfaat berupa informasi
ataupun hiburan kepada masyarakat mulai dari anak – anak sampai dewasa.
.
1.3 Tujuan Penulisan
Tujuan dari pembuatan animasi ini
adalah untuk memberikan hiburan ataupun informasi yang didapat dari animasi
bergerak.
1.4 Manfaat Penulisan
Adapun manfaat penulisan makalah ini
adalah:
1. Memberikan hiburan ataupun informasi berbentuk
animasi bergerak.
2. Memberikan motivasi atau inspirasi kepada para
pembaca untuk membuat animasi bergerak.
3. Memberi tahu masyarakat bagi yang memiliki kemampuan
desain yg baik, animasi bisa dijadikan sumber penghasilan.
4. Sebagai alat untuk memberikan kritik, saran, pesan
dan motivasi pada masyarakat umum.
BAB II
PEMBAHASAN
2.1.Pengertian
Animasi
Animasi sendiri berasal dari bahasa latin yaitu “anima”
yang berarti jiwa, hidup, semangat. Sedangkan karakter adalah orang, hewan
maupun bjek nyata lainnya yang dituangkan dalam bentuk gambar 2D maupun 3D.
Sehingga karakter animasi secara dapat diartikan sebagai gambar yang memuat
objek yang seolah hidup, disebabkan oleh kumpulan gambar itu berubah beraturan
dan bergantian ditampilkan. Objek dalam gambar bisa berupa tulisan, bentuk benda
warna dan spesial efek.
Pengertian Animasi Menurut Ibiz Fernandes dalam bukunya
Macromedia Flash Animation & Cartooning: A creative Guide, animasi
definisikan sebagai berikut :
“Animation is the process of recording and playing back a
sequence of stills to achieve the illusion of continues motion” ( Ibiz
Fernandez McGraw- Hill/Osborn, California, 2002)
Yang artinya kurang lebih adalah :
“Animasi adalah sebuah proses merekam dan memainkan
kembali serangkaian gambar statis untuk mendapatkan sebuah ilusi pergerakan.”
Berdasarkan arti harfiah, Animasi adalah menghidupkan. Yaitu usaha untuk
menggerakkan sesuatu yang tidak bisa bergerak sendiri.
2.2.Prinsip
Dasar Animasi
Animasi
dibangun berdasarkan manfaatnya sebagai media yang digunakan untuk berbagai
keperluan, diantaranya :
- Media hiburan
- Media presentasi
- Media iklan
- Media ilmu
pengetahuan
- Media bantu
- Media pelengkap
1. Media
hiburan, animasi digunakan untuk menghibur pengguna animasi tersebut, sehingga
memberikan kepuasan. Animasi sebagai media hiburan biasanya digarap dengan
sangat serius karena sebagai produk dagangan yang memiliki harga jual. Sebagai
media hiburan, animasi digarap sebagai project, contohnya film, video klip,
games, dan lain-lain..
2. Media
presentasi, animasi digunakan untuk membuat menarik perhatian para audien atau
peserta presentasi terhadap materi yang disampaikan oleh presenter. Dengan
penambahan animasi pada media presentasi membawa suasana presentasi menjadi
tidak kaku
Fungsi
animasi dalam presentasi diantaranya :
- Menarik perhatian
dengan adanya pergerakan dan suara yang selaras
- Memperindah tampilan
presentasi
- Memudahkan susunan
presentasi
- Mempermudah
penggambaran dari suatu materi
3. Pada
media iklan, animasi dibangun sedemikian rupa agar penonton tertarik untuk
membeli atau memiliki atau mengikutiapa yang disampaikan dalam alur cerita dari
animasi tersebut.
Contoh
:
- Iklan produk
- Penyuluhan kesehatan
- Iklan layanan
masyarakat
4. Media
ilmu pengetahuan, animasi memiliki kemampuuan untuk dapat memaparkan sesuatu
yang rumit untuk dijelaskan hanya dengan gambar atau kata-kata saja. Dengan
kemampuan ini maka animasi dapat digunakan untuk menjelaskan suatu materi yang
secara nyata tidak dapat terlihat oleh mata, dengan cara melakukan visualisasi
maka materi yang dijelaskan dapat tergambarkan. Selain itu animasi sebagai
media ilmu pengetahuan dapat dijadikan sebagai perangkat ajar yang siap kapan
saja untuk mengajarkan materi yang telah dianimasikan, terutama dengan adanya
teknologi interaktif pada saat ini baik melalui perangkat komputer ataupun
perangkat elektronik lainnya. Pada perangkat komputer ini dikenal dengan
istilan CAI (Computer Aided Instruction).
Contohnya
:
- Animasi dokumenter
dinosaurus
- Pembelajaran Fisika
- Pembelajaran Sholat
dan cara baca Al Qur’an
5. Media bantu,
animasi digunakan sebagai perangkat penuntun atau petunjuk dalam melakukan
sesuatu. Sebagai media bantu, animasi akan terlihat menonjol atau memberikan
daya tarik atau memunculkan fokus baru terhadap sesuatu yang perlu dibantu.
Contohnya
:
- Pedoman penggunaan
TV dan alat elektronik
- Petunjuk cara
penggunaan aplikasi
- Petunjuk tata cara
penggunaan produk
6. Media pelengkap, animasi
digunakan sebagai pelengkap atau hiasan pada suatu tampilan yang digunakan
untuk mempercantik atau menarik pada objek yang ditampilkan.
Contohnya
:
- Tombol animasi
- Banner
- Bingkai / frame
- Tulisan
2.3.
Jenis-Jenis Animasi
1. Animasi Tradisional
Animasi
tradisional seringkali disebut juga sebagai animasi di gambar tangan (hand-drawn
animation) atau cel animation. Di abad 20, banyak animasi
yang dimulai dari animasi tradisional ini. Jadi ribuan gambar dilukis dengan
menggunakan tangan di kertas-kertas yang setiap kertasnya memiliki pergerakan
objek sedikit demi sedikit. Animasi tradisional memerlukan kemampuan artistik
dari pelukisnya dan memiliki banyak jenis gambarnya juga. Meski begitu, banyak
animasi computer yang juga dimulai dengan tahapan tradisional juga lho
ternyata.
2. Animasi 2D
Meskipun
animasi 2D sbenarnya juga bisa dilakukan dalam cara tradisional, namun Animasi
2D sudah termaksud dalam kategori komputer animasi berbasis vektor. Hasil jadi
dari animasi 2D ini biasanya disebut kartun, yang berarti gambar lucu. Animasi
2D banyak juga digunakan sebagai Graphical User Interfaces (GUIs) yang
kalian gunakan dalam keseharian, seperti di Mac ataupun Windows.
3. Animasi 3D
Animasi
3D memerlukan program seperti Maya untuk membuat animasi dengan kedalaman lebih
dari 2D. Dalam animasi 3D, biasanya animator memulai gambarnya dengan
menggambar pola tulang terlebih dahulu, barulah menggambar bagian lainnya untuk
ditambahkan ke pola tulang tersebut. Misalkan menambahkan otot, badan, kulit,
dan bagian lainnya. Lebih sulit dari animasi 2D, animasi 3D memerlukan
pemahaman lebih untuk menggerakan objek.
4. Motion
Graphic/capture
Motion
graphic merupakan metode untuk menjadikan animasi 3d menjadi hidup,
bergerak! Namun lebih daripada itu, motion graphic seringkali
digunakan juga untuk menggerakkan kata (typographic) dan logo
untuk tujuan pengiklanan. Kemampuan yang dibutuhkan di motion graphic berbeda
dengan animasi-animasi sebelumnya, namun ada beberapa ilmu yang sama di motion
graphic, seperti komposisi pergerakan dan camera graphic.
5. Stop Motion
Teknik
ini pertama kali diperkenalkan pada 1906 oleh Stuart Blakton. Awalnya, stop
motion dilakukan dengan menggunakan tanah liat (clay) yang
ditutup dengan plastisin. Setelah karakter sudah siap, badan mereka digerakkan
lalu difoto dengan detil gerakan yang berbeda disetiap fotonya. Animasi ini
membutuhkan frame foto yang banyak dan memakan waktu cukup lama.
2.3.Proses Pembuatan Animasi
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Berdasarkan
kesimpulan diatas, Animasi adalah gambar bergerak yang
berasal dari kumpulan berbagai objek yang disusun secara khusus sehingga
bergerak sesuai alur yang sudah ditentukan pada setiap hitungan
waktu. Objek yang dimaksud adalah gambar manusia, tulisan teks, gambar
hewan, gambar tumbuhan, gedung, dan lain sebagainya.
3.2 Saran
Menyadari penulis masih jauh dari
kata sempurna, kedepannya penulis akan lebih fokus pada detail didalam menyebutkan
sumber – sumber lebih banyak yang tentunya mampu di pertanggung jawabkan.
Hasil Dari Desain:
https://drive.google.com/file/d/1ZNpSwyopo1rDIDgIYjiAlJ4J0o3uGPZV/view?usp=drivesdk

Tidak ada komentar:
Posting Komentar